kecantikanmu

Cara Hilangkan Noda di Wajah dengan Bengkuang

DREAMERSRADIO.COM -

Noda atau flek hitam yang ada diwajah tentunya membuat seorang wanita merasa tak percaya diri. Flek hitam bisa terjadi karena jerawat, kosmetik, bahkan sinar matahari. Hal ini tentunya sangat mengganggu wanita dan akhirnya memilih menggunakan produk kimia untuk menghilangkan masalah tersebut.
Jika kamu memiliki permasalahan pada wajah, maka biasanya mereka akan langsung mengobatinya agar terlihat putih dan mulus. Tapi untuk menghilangkan noda hitam diwajah, nggak perlu lagi repot-repot untuk melakukan perawatan yang mengeluarkan uang banyak.
Dengan melakukan perawatan atau mengatasinya di rumah,  kamu bisa membuat kulit wajah jadi terlihat cantik. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan flek atau noda hitam di wajah adalah dengan memakai lemon.
Tapi, ketahuilah bahwa ada cara alami lain yang bisa Anda lakukan. Cara apa? Inilah cara menghilangkan noda hitam di wajah dengan bengkuang:

1. Pilih bengkuang yang segar
Alangkah baiknya, pilih bengkuang yang masih segar. Lebih bagus lagi jika memakai bengkuang yang baru saja diambil dari dalam tanah. Jika tak ada, maka bisa memakai pilihan yang pertama saja.

2. Kupas kulitnya dan cuci
Jika sudah menyiakan bengkuang, maka kamu bisa langsung mengupas kulitnya dan cuci hingga bersih.

3. Haluskan dan pakaikan ke wajah
Setelah bersih, kamu bisa menghaluskan bengkuan itu dengan cara diparut. Lalu, balurkan bengkuang tersebut ke wajah secara merata. Jika sudah dibalurkan merata ke wajah, maka diamkan selama 15 menit. Setelah itu, bilas dengan air bersih dan keringkan.
Itulah cara menghilangkan noda hitam di wajah dengan bengkuang. Lakukan cara tersebut dengan rutin, setidaknya dua kali dalam seminggu untuk mendapatkan wajah yang mulus tanpa noda. selain itu, kamu bisa melakukan cara tersebut walaupun noda atau flek hitam sudah hilang. Tujuannya agar mendapatkan kulit wajah yang sehat dan bebas jerawat .

 

Tips Diet Sederhana untuk Kecantikan dan Kesehatan Kulitmu

 

Siapa yang tidak mau untuk memiliki kulit yang sehat, terlihat cantik,
segar dan bercahaya. Saat ini aset berharga dari setiap orang adalah
kulit, mulai dari kulit wajah, tubuh dan kaki. Setiap inchi dari yang
kita miliki mulai dari kepala sampai kaki seakan mempunyai magnet
tersendiri untuk memberikan rasa percaya diri dalam melakukan
aktifitas sehari-hari.
Ada pandangan bahwa, “kamu adalah apa yang kamu makan”. Apa yang kita
makan tentunya akan mempengaruhi berat badan dan kesehatan, termasuk
kesehatan kulit. Terlebih kulit sebagai organ terbesar dari tubuh,
perawatan dan nutrisi yang tepat adalah hal yang mutlak diberikan.
Supaya tubuh dan kulit bisa selalu sehat dan awet muda, konsumsilah makan ini :
  1. Konsumsi Lemak sehat, Ternyata peradangan atau inflamasi tak hanyanmembahayakan arteri jantung saja, sebab kulit juga merasakan dampak negatifnya. Dan asam lemak esensial menawarkan perlindungan terhadap keduanya. Nutrisi ini akan membuat membran sel tetap sehat, sehingga dapat menghantarkan nutrisi penting untuk masuk dan membuang yang tidak perlu. Dapatkan lemak sehat dengan mengonsumsi Omega 3 yang banyak terdapat dalam ikan salmon, sarden, kacang kenari, minyak kanola, dan flaxseed. Tambahkan lemak sehat lain dari avokad, dan kacang-kacangan. Plus, mereka sumber vitamin E alami yang baik.
  2. Kurangi konsumsi gula dan mulai teratur mengkonsumsi gandum utuh. Gula akan menempel pada kolagen di kulit, atau disebut dengan glikasi. Ini akan menyebabkan kulit menjadi kendur dan keriput. Kurangi asupan makanan manis (kue, soda dan permen), dan refined karbo (nasi putih, tepung, pasta, dan kentang). Gantilah dengan menambahkan asupan buah, sayuran serta gandum utuh. Tak hanya menyediakan antioksidan yang memperlambat proses penuaan, asupan ini juga kaya akan serat.
  3. Jangan lupakan asupan protein untuk memanjakan kulitmu. Kulit membutuhkan protein untuk memberikan energi pada sel-sel kulit supaya dapat melakukan proses regenerasi. Jadi, kita membutuhkan asupan protein harian untuk memastikan kulit kita tetap sehat. Pilih daging tanpa lemak, seperti ikan, putih telur, ayam tanpa kulit, dan olahan susu rendah lemak.
  4. Konsumsi air putih 8-10 gelas sehari. Cairan mampu membuat kulit tetap terhidrasi dan membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Hidrasi yang baik juga akan membuat kita berkeringat dengan efisien, hasilnya kulit tetap bersih.
  5. Perbanyak asupan antioksidan. Radikal bebas, seperti paparan sinar matahari, bisa merusak membran sel kulit. Antioksidan dan nutrisi dari beberapa makanan dipercaya bisa melindungi sel plus mencegah terjadinya proses penuaan kulit, seperti :
  • Vitamin C membantu pembentukan kolagen yaitu protein yang membantu kulit tetap kencang dan mengurangi keriput yang terdapat dalam anggur, kiwi, beri-berian, plum, paprika merah, dan brokoli)
  • Beta Karoten berfungsi langsung dalam proses pertumbuhan dan perbaikan jaringan tubuh plus melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang merusak yang mudah ditemukan dalam wortel, sayuran hijau, ubi manis, bayam, aprikot, dan paprika hijau
  • Vitamin E berfungsi membantu melindungi membran sel dan berperan sebagai pelindung kulit dari radiasi sinar UV yang merusak jika digabungkan konsumisnya dengan vitamin C, dapatkan dalam kacang-kacangan dan gandum.
  • Selenium mampu mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari dengan cara mempertahankan kualitas dan elastisitas kulit, banyak terdapat pada serela dan roti gandum utuh, tuna, dan kacang Brazil.